Musionline.co.id, Jakarta - Malang nasib menimpa Iptu Dwi Setiawan (DS) Panit 1 Pamwal Ditlantas Polda Metro Jaya. Ia meregang nyawa setelah dilindas truk di KM 13 Tol Jakarta arah Cikampek, Kamis (28/10/2021), pukul 11.30 WIB.
Informasi yang diperoleh, ketika itu Iptu DS mengendarai kendaraan roda dua dinas Nopol 128256-VII tengah melaksanakan tugas pengawalan. Dump Truck Nopol B 9508 WV dikemudikan Candra Simangunsong, warga Semper Barat, Jakarta Utara, kedua kendaraan melaju dari arah Jakarta menuju Cikampek.
Dump Truck berjalan di jalur tiga sambil memainkan handphone. Kurang konsen lantaran ketika mengemudi bermain handphone, Dump Truk menabrak motor dikendarai Iptu DS yang tengah melakukan pengawalan. Saat itu Iptu DS bersama motornya terjatuh, nahas kepalanya dilindas ban bagian kanan belakang dump truk itu. Korban pun menghembuskan nafas terakhirnya di lokasi kejadian.
Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Argo Wiyono membenarkan, Iptu DS meninggal di lokasi saat kecelakaan. Ketika itu Iptu DS tengah melakukan tugas pengawalan.
Menurutnya, kecelakaan terjadi ketika Iptu DS meminta pengemudi truk yang berada di jalur empat untuk berpindah ke jalur lambat sebelah kiri. Karena konsen pengemudi truk terpecah, tiba-tiba truk banting kanan dan Iptu DS terpepet ke pembatas jalan. Iptu DS dan motor yang dikendarai terjatuh dan masuk ke dalam kolong truk. Iptu DS mengalami luka di kepala dan meninggal di lokasi.
Dilanjutkan, sopir truk dan kernet sempat melarikan diri. Namun dua jam dari kejadian, keduanya menyerahkan diri ke kantor polisi PJR Cikampek. (***)